Cepat lelah, Terapkan 5 Langkah agar terus bisa Fit di tengah aktivitas yang padat.

Padat banget aktivitas Mpo sampai-sampai mau makan aja susah. 

Aih beginilah nasib blogger di kejar deatline tulisan.   ditambah lagi kerjaan lain sebagai relawan pemprov DKI dan pedagang.

Teman-teman online pastinya juga pernah mengalami hal yang serupa dengan aku, boro-boro buat olahraga, bangun pagi saja sering kesiangan wkkk.
Waktu terasa kurang bagi seorang blogger. Sungguh ini bukan pekerjaan yang main-main karena kita perlu mengatur social media agar tertata dengan baik. 

Tidak heran banyak blogger yang merasa cape dan kurang fit. Lalu bagaimana sih agar Kita tetap fit di tengah aktivitas kita yang padat.

 A. Cek kesehatan 
Teman-teman online jangan malas untuk mengecek kesehatan. Teman-teman online bisa menggunakan fasilitas puskesmas atau kalau teman-teman online suka yang praktis, teman-teman online bisa membeli beberapa alat cek kesehatan seperti alat pengukur tensi darah, gula darah, kolesterol, asam urat dan timbangan berat badan. 

jangan lupa mengecek kesehatan diri kita teratur agar kita bisa melihat perbandingan kesehatan dalam jangka waktu tertentu.
Tes gula darah agar tidak kena Diabetes
Tes gula darah
(Dok. Pixabay)
B. Sarapan. 
Nah yang ini mungkin sering terlewatkan oleh teman-teman online, Mpo sih sangat maklum, kemacetan ibukota membuat kita harus mengeluarkan ekstra waktu agar tidak terlambat ke kantor sehingga teman-teman online melupakan sarapan.
Menu resep sarapan praktis
Sarapan
(Dok. Pixabay)
di jaman maju seperti sekarang ini sudah banyak resep menu sarapan praktis dan bergizi yang tersebar di internet dan teman-teman online bisa menconteknya.
  
C. Workout di rumah dan di kantor. 
di tengah aktivitas yang padat, teman-teman online bisa memanfaatkan waktu di rumah untuk workout di rumah. Misalnya nih teman-teman berjalan kaki menuju rumah atau mengangkat barbel. Gerakan-gerakan itu memang sederhana akan tetapi bisa memanfaatkan waktu Kita yang sedikit untuk berolahraga. 

D. Latihan Hiit. 
Jenis latihan Hiit adalah olahraga yang memakan waktu sedikit akan tetapi ampuh untuk membakar kalori tubuh. 

Teman-teman online bisa mencoba jenis latihan ini seperti plank, jumping jack, sit up dan naik turun tangga selama satu menit.
Olahraga di rumah untuk membakar kalori
Plank
(dok. Pixabay)
E. Kegiatan aktif. 
di jaman sekarang, jaman aplikasi. Kemudahan bertransaksi dengan aplikasi membuat kita suka malas untuk bergerak. Hal inilah yang bisa membuat lemak di tubuh dan lingkar pinggang kita menjadi bertambah. 

Dengan menjaga kondisi tubuh agar fit selalu maka teman-teman online bisa mengejar karir tanpa di landa penyakit. 

di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun. 

Badan lesu karena kurang makan. 
Kerjaan tidak pernah terselesaikan. 
Ayo semua jaga kesehatan. 
Tubuh fit di tengah aktivitas agar bisa mendapatkan prestasi gemilang.

Alasan Buku Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat Laris Manis di Pasaran

Laris manis di pasaran itulah yang diharapkan setiap penulis buku. Harapan dan doa ini bukan hanya menjadi harapan penulis yang malang melintang di dunia tulis menulis akan tetapi juga para artis. 

Artis bukan hanya jago dalam hal dunia seni peran atau dunia menyanyi akan tetapi sekarang ini banyak sekali artis yang menjajal dunia baru dengan mengeluarkan buku. 

Kata-kata bijak Joseph Addison 

"Books are the legacies that a great genius leaves to mankind, which are delivered down from generation to generation as presents to the posterity of those who are yet unborn". 

Buku bukan hanya bercerita tentang kisah sang artis di masa sekarang akan tetapi juga buku bisa di baca walaupun nyawanya telah tiada. 

Nampaknya sosok public pigur ini akan terus mengekplorasi bakat dan kemampuan dalam dunia tulis menulis. 

seorang artis yang mengeluarkan buku berisikan kisah perjalanan karir nya, kemampuan nya selain di dunia seni peran dan fiksi. 

Buku-buku yang ditulis para selebriti ini sangat laris di pasaran, hal ini bukan karena semata yang menuliskan adalah seorang artis akan tetapi dari segi cerita menarik perhatian massa, sebut saja Dewi Dee Lestari yang merupakan penyanyi dari group Rida,Sita, Dewi, yang biasa di sebut RSD. 

Dewi Dee Lestari sangat piawai memainkan kata-kata menjadi suatu karya yang indah dan menarik. 

Teman-teman online pasti mengenal karya Dewi Dee, Supernova 1 yang telah terjual sebanyak 7000 eksemplar dalam kurun waktu 14 hari sejak peluncuran perdana nya, padahal sebuah buku, dikatakan best seller ketika mancapai angka penjualan 3000 eksemplar.  

Lain hal dengan Dewi Dee Lestari, Mark Manson, seorang penulis The Subtle Art of Not Giving a F*ck yang di alih bahasa ke dalam bahasa Indonesia dengan judul sebuah seni untuk bersikap bodo amat.
Buku ini telah laku terjual sejak terbitan pertama di bulan February 2019 dan sampai hari ini telah memasuki cetakan ke 32. 

Pastinya teman-teman online penasaran, apa sih yang menyebabkan buku Mark Manson menjadi buku best seller. 

Indra Gunawan Masman, MBA yang seorang dosen sekaligus business & personal coach dalam sebuah diskusi bedah buku sebuah seni untuk bersikap bodo amat.
Alasan sebuah seni bersikap bodo amat menjadi best seller
Indra Gunawan Masman
Diskusi ini sangat menarik oleh karena itu dalam diskusi ini di hadiri oleh kaum milenial dan pencinta buku. Diskusi ini di selenggarakan di gedung Kompas Gramedia pada tanggal 22 November 2019.
Mark Manson
(Dok. Idntimes)
Ada beberapa hal yang menyebabkan buku Mark Manson laris manis yaitu 

1. Memakai social media. 
Salah satu trik yang di lakukan oleh Mark Manson adalah ia memanfaatkan social media. Ia Lulus dari perguruan tinggi Boston University di tahun 2007, selang dua tahun kemudian ia mempunyai blog pribadi di tahun 2009. 

Personal branding Mark sebagai penyedia jasa konsultasi bisnis, Branding tersebut berhasil dan hebatnya lagi ditahun 2016 pengunjung blog Mark Manson mencapai dua juta orang perbulan. Mpo hanya bisa berucap, cukup satu kata, WOW. 

Pemanfaatan social media dengan baik sangat di perlukan untuk memperkenalkan kemampuan kita. 

Oh ya teman-teman online pastinya pengen tahu nih, apa sih isi blog Mark Manson sehingga mencapai dua juta orang pengunjung setiap bulan, Mark banyak menceritakan tentang tips membangun hubungan berkualitas ke pasangan hingga pilihan hidup.

Tema tersebut merupakan tema psikologi sehingga menarik perhatian pembaca yang ingin hidupnya langgeng mengingat sekarang ini mulai banyak keretakan hubungan.

Mark Manson juga mengembangkan sayapnya dalam dunia tulisan dengan menjadi penulis dengan menjadi jurnalis di beberapa media masa di Amerika seperti CNN, Huffinton Post, BBC News, Time, dan Vox.

2. Menentang pakem. 
Mark Manson menulis buku The Subtle Art of Not Giving a Fuck yang terbit pertama kali pada 2016. 

Buku ini seperti menentang pakem para motivator yang mana kita harus mengejar kebahagian akan tetapi Mark Manson menyatakan kebahagian ada di dalam diri kita dan kita hanya tinggal perlu cara untuk menghidupkannya. 

3. Memakai bahasa yang awam. 
Jujur deh, pastinya kita akan tertarik dengan judul buku sebuah seni untuk bersikap bodo amat. 

Bodo amat dapat diartikan cuek aja merupakan judul yang menarik untuk di baca, apalagi buku ini tanpa ilustrasi gambar sehingga calon pembaca makin penasaran dengan isi buku ini. 

4. Jurus Bodo Amat. 
Menurut Indra Gunawan Masman, sikap bodo amat dalam arti bodo amat   bukan dalam hal yang bersifat prinsipil. 

5. Pesan. 
dalam buku sebuah seni untuk bersikap bodo amat. Ada pesan yang tersembunyi dalam buku ini yaitu jangan merasa benar dan sok tahu dalam memberikan komentar. 

Kita bisa mengambil contoh saat BPJS naik maka semua orang mencaci maki pihak BPJS seakan akan kita tahu apa yang di alami BPJS. 

Padahal kita harus melihat sudut pandang berbeda baik di sisi pemerintah atau sisi BPJS. 

6. Tahu prioritas. 
Hidup terkadang hanya mempriotaskan hal-hal yang tidak penting sehingga kita lupa bahwa banyak hal yang penting terlupakan dan kita abaikan. Seperti Diskon, Kita saat mendengarkan kata diskon pastinya kita akan memanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Akan tetapi dalam sebuah seni untuk bersikap bodo amat memakai kata seandai nya kita tidak menggunakan diskon.  

sebagai contoh kita menggunakan kata seandai tidak menggunakan diskon, pasti waktu tidak terbuang percuma saat mengantri hanya untuk mendapatkan seporsi makanan. 

di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun. 

Si mamat, pergi ke ragunan. 
Buku sebuah seni untuk bersikap bodo amat, laris manis di pasaran.

Galau akan Masa Depan, STIFIn Optimalkan Potensi

Masa depan tidak pernah ada yang tahu? Banyak orangtua yang berharap sang anak menjadi anak pintar, kelak menjadi orang sukses, mempunyai kedudukan di kantor, mempunyai mobil dan harta berlimpah. Itu harapan orang tua, lalu bagaimana dengan si anak? Apakah ia menginginkan pula?    

Masa depan sang anak banyak di kuasai dan di atur oleh orangtua. Hal ini berdasarkan keinginan atau cita-cita orangtua yang tidak pernah tercapai, padahal masa depan sang anak di tentukan oleh bakat dan potensi yang mereka geluti dengan sepenuh hati. 


STIFIn Tes Mesin Kecerdasaan berdasarkan DNA. 


Demi yang nama masa depan agar terarah sehingga meraih kesuksesan maka kita rela melakukan psikotes. 

Sewaktu Mpo sekolah dasar, tepatnya pas kelas 6, sekolah Mpo mengikuti psikotes. 

Saat mau mengikuti tes ini, pikiran Mpo tenang tanpa beban akan tetapi begitu keluar kelas bagaikan habis berantem dengan seekor naga. Kepala Mpo ngepul di penuhi dengan asap.  

Saat menghadapi tes psikotes kita di hadapkan berbagai soal-soal yang harus di jawab.  

Ada soal-soal yang memang ada yang cukup ringan seperti mengambar dan ada pula cukup berat apalagi kalau menjawab soal matematika, ya ampun itu bikin mumet kepala. 

Mpo yang sedari awal, masuk kelas tanpa beban, namun akhirnya terasa berat dan pundak ini terbebani. Walau hasilnya tidak begitu bagus tapi itulah usaha yang bisa ku dapatkan.

Nah saat SMPN Mpo juga mengikuti tes psikotes, berbeda sewaktu SD, Kali ini Mpo sangat niat ikutan tes psikotes demi masa depan agar tidak salah memilih jurusan untuk melanjutkan sekolah yang lebih tinggi.

Karena niat kuat akhirnya Mpo belajar cara tes psikotes agar hasilnya bagus. Dengan keyakinan penuh agar mendapatkan hasil bagus saat mengikuti tes psikotes, setelah selesai mengikuti psikotes namun apa daya ternyata hasilnya jauh lebih bagus saat mengikuti psikotes sewaktu SD.

Hasil psikotes berubah?, Entah apa yang menyebabkan hasil tersebut berubah, akan tetapi saat mengikuti ujian psikotes, tetap ada perasaan bertarung dengan seekor naga.

pengembangan diri untuk masa depan
Waktu terus berlalu sampai akhirnya 18 November 2019 Mpo kembali mengikuti tes STIFIn. Awal Mpo berpikir akan bertarung kembali dengan Naga yang membuat kepala ku mengeluarkan asap.
cara agar masa depan cerah
Mengenal STIFIn
Tanpa di sangka tes mesin kecerdasan ini sangatlah berbeda karena kita perlu scan 10 jari kita yang dimulai dari jempol Kanan sampai kelingking Kanan. Lalu di lanjutkan jempol kiri sampai kelingking kiri.

Berdasarkan data yang di peroleh, langsung di kirim ke STIFIn pusat dan di olah lagi oleh aplikasi yang nantinya kita akan mendapatkan hasil yang hanya memakan waktu 5 menit.
memilih jurusan yang tepat agar masa depan cerah
Cara Kerja STIFIn
Farid Poniman, Jamil Azzaini dan Indrawan Nugroho, merupakan tiga sahabat yang mengembangkan STIFIn yang tergabung dalam sebuah lembaga pengembangan diri KUBIK Leadership.

Hasil Mesin kecerdasan yaitu Sensing, Thinking, Instuiting, Feeling dan Insting.

Dalam tulisan blog kali ini, Mpo akan membahas sedikit mengenai mesin kecerdasaan dan Mpo akan membahas nya panjang kali lebar alias buanyak, jadi teman-teman silakan menyimak ya

Sensing adalah tipe orang yang mengandalkan ototnya sehingga tipe sensing ini lebih suka aktivitas di luar ruangan dan mempunyai hapalan yang kuat sehingga pekerjaan yang cocok adalah berolahraga, ahli bahasa, Hafiz, salesman dll.

Thinking, Rekan kerja thinking adalah sensing, rata-rata orang thinking adalah orang yang sangat pintar dan mempunyai perencanaan jauh kedepan jadi tidaklah heran kalau para CEO perusahan memiliki mesin kecerdasaan thinking.

Intuiting Intuiting adalah orang pandai bercerita dan bisa mengambarkan imajinasi di masa depan Sehingga penulis fiksi merupakan salah satu pekerjaan yang sesuai dengan mesin kecerdasaan instuiting

Feeling, Nah kalau jago public speaking alias cuap-cuap dan pandai ngelobi orang percayakan sama si feeling ini.

Insting, Si insting ini merupakan orang yang serba bisa dalam melakukan segala hal. Tidak heran jikalau ia memegang peranan penting dalam sebuah yayasan sosial.

Mpo dan Masa Depan menurut Mesin Kecerdasan STIFIn


Lalu bagaimana dengan hasil mesin kecerdasaan Mpo? Teman-teman pastinya penasaran dengan mesin kecerdasaan Mpo. Mpo memiliki mesin kecerdasan Sensing.

Setelah Mpo melakukan tes mesin kecerdasaan di saat itupula Mpo mendapatkan konsultasi oleh mba Dhey Siregar tentang karakter si sensing.

Sensing ini merupakan orang orang pekerja seni, rata-rata mereka adalah berprofesi sebagai artis, uih pas mba Dhey berkata selebriti, Mpo sempat mikir, ah apa iya aku saingan berat syahrini.

Rasa sih tidak percaya bisa saingan sama Syahrini tapi kenyataan aku suka sekali jadi pembicangan orang karena beberapa hal kegiatan yang ku lakukan .

STIFIn juga bisa mengarahkan kita menekuni profesi kita sesuai DNA, STIFIn juga memberikan arahan ekstra kulikuler yang cocok sesuai bakat si sensing yaitu di bidang olahraga, Hafiz, ahli bahasa.

Cara belajar si sensing ini sangat berbeda dan unik yaitu dengan cara menghapal dan di iming-imingi dengan hadiah. Dengan metode belajar seperti ini maka si sensing akan semangat belajar

Sensing dalam dunia tulis menulis.


mengikuti tes STIFIn kita bisa mengetahui arah dan jenis tulisan yang sesuai dengan karekter kita agar kita berhasil di masa depan.

Teman-teman online yang mempunyai blog, pastinya bertanya-tanya jenis tulisan apakah yang cocok untuk jiwa kita.

Makanya banyak blogger yang memiih lifestyle alias blog gado-gado.

dalam dunia tulis menulis, si Sensing ini sangat mengandalkan kelima panca indra. Hal inilah yang bisa menjadi keunggulan dan bisa dimanfaatkan untuk menggunakan panca indra tersebut untuk menuliskan sebuah cerita pengalaman yang ia alami misal nya perjalanan travelling, review makanan atau biography.

di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun
Anak pintar karena rajin belajar.
Anak malas tidak naik kelas.
Meraih masa depan cerah, tidaklah terlalu sukar.
ikuti STIFIn agar kelak menjadi bintang berkelas.

Kenali Diabetes Tipe Satu dan Diabetes Tipe Dua.

Diabetes adalah obrolan hangat di saat kumpul arisan keluarga besar dari kakak nenek ku, di saat itu mereka suka cerita tentang diabetes tipe satu, diabetes tipe dua, diabetes kering dan diabetes basah. 

Ah, apakah istilah itu semua? Saat itu Mpo hanya mendengar perbincangan. Waktu terus bergulir sampai akhirnya penyakit ini harus ku derita.
Cara cegah terkena diabetes pada anak cucu
 
Pertama kali terkena penyakit ini pada saat bulan puasa, puluhan tahun yang lalu. gejala diabetes yang ku rasakan adalah sering ngantuk. 

Diabetes disebut juga mother disease, Hal ini di karenakan penderita diabetes bisa terkena komplikasi ke anggota tubuh yang lain. 

Mpo penderita diabetes tipe 2, keluarga besar dari pihak mama menderita diabetes sampai ada yang terkena komplikasi dan mengalami amputasi sebagai contoh kakak dari nenek dan om yang harus mengalami amputasi pada jari jempol. 

Kita sering mendengar banyak orang berkata "kamu terkena diabetes basah atau kering". Sebenarnya dalam istilah kedokteran tidak ada istilah seperti itu. yang hanya ada tipe satu dan dua. 

Diabetes basah atau kering merupakan bahasa yang di pakai masyarakat mengenai luka yang di akibatkan kadar gula naik.

Ketika luka susah sembuh maka banyak orang menganggap sebagai diabetes basah, sedangkan diabetes kering itu ketika kita mengalami luka akan tetapi luka tersebut cepat kering dan sembuh. 


Kenali Diabetes tipe satu dan diabetes tipe dua.


Diabetes sungguh menakutkan bagi setiap manusia. oleh karena itu kita harus mengetahui ciri-ciri diabetes yaitu penyakit yang di sertai kadar gula darah yang meningkat, hal ini akibat pangkreas tidak dapat lagi memperproduksi insulin. 

Pangkreas bagaikan sebuah perusahan yang menghasilkan sebuah produk yang bisa di gunakan oleh masyarakat    

Pangkreas ini bekerja menghasilkan insulin yang nantinya dapat di gunakan untuk bekerja. 

Kita bisa mengetahui kadar gula darah melalui alat pengukur gula darah. Teman-teman bisa membeli alat nya di apotik atau teman-teman bisa mengecek gratis di puskesmas atau POSPINDU PTM (pos pembinaan terpadu penyakit tidak menular). 

Seseorang yang dikatakan memiliki kadar gula darah tinggi, di saat tidak puasa, teman-teman melakukan cek gula darah dan diperoleh hasil tes gula darah melebihi 200 mg/dl. Teman-teman yang sedang puasa di perbolehkan untuk mengcek gula darah dan apabila diperoleh hasil lebih dari 125mg/dl, berarti gula darah sedang meningkat.  

Mpo mempunyai sendiri alat pengecekan gula darah dan atas saran dokter Mpo hanya perlu melakukan pengecekan sebulan sekali. 

Bertepatan dengan hari diabetes sedunia yang berlokasi di gedung Prof Sujudi di adakan blogger gathering (15/11), Dr. Cut Putri Arianie selaku Direktur P2PTM Kemenkes RI memberikan contoh bahwa "dirinya melakukan cek gula darah di tanggal hari ia berulang tahun di setiap bulan nya". Contoh yang baik yang bisa teman-teman lakukan supaya kita tidak lupa mengecek kadar gula darah kita.
Dokter ahli menangani diabetes
dr. Fatimah Eliana, dr. Jose Rl Batubara,
Dr. Cut Putri Arianie dan MC
(dari kiri ke kanan)
Mengenai diabetes ternyata ada dua tipe yaitu diabetes tipe satu dan diabetes tipe dua. 

Diabetes tipe satu adalah penderita diabetes yang sudah tidak bisa lagi memproduksi insulin, sehingga para penderita ini harus mendapatkan pasokan insulin melalui suntikan insulin. Sedangkan diabetes tipe dua adalah para penderita diabetes yang masih bisa memproduksi akan tetapi tidak mencukupi pasokan insulin.  

Teman-teman yang sudah terkena diabetes tipe satu bisa memperoleh insulin secara gratis dengan menggunakan BPJS di rumah sakit tipe c. 

Sedangkan obat untuk mengontrol kadar gula bagi penderita diabetes tipe dua bisa di peroleh secara gratis dengan menggunakan BPJS di puskesmas. 

Prof. dr. Jose RL Batubara, PhD, SpA (K) Divisi Endokrinologi Anak, FKUI - RSCM mengatakan para penderita diabetes tipe satu adalah anak-anak dan remaja dengan pemberian insulin sebanyak 3-4 kali sehari".
Periksa tanda diabetes ada pada diri mu
Tanda terkena diabetes
Pada umumnya ciri-ciri penderita diabetes tipe satu dan dua memiliki persamaan gejala penyakit, akan tetapi ada yang membedakan penderita diabetes tipe satu dan dua adalah berat badan. 

Bagi penderita diabetes tipe satu maka berat badan akan menjadi kurus sedangkan pada penderita diabetes tipe dua, mereka mempunyai berat badan gemuk. 

Di kesempatan itu pula, Mpo duduk bersebelahan dengan dokter Ghaisani, rekan kerja dokter Jose di RSCM. 

Dalam kesempatan yang tidak biasa akhirnya Mpo banyak ngobrol bareng dan bertanya "apakah penderita diabetes tipe dua bisa berpindah ke tipe satu?". Dokter cantik nan jelita ini menjawab "bisa jikalau kadar gula darahnya tidak terkontrol dan hasil labotarium hba1c diperoleh hasil 8.". Teman-teman bisa melakukan tes labotarium hba1c di klinik labotarium atau rumah sakit. 


Pencegahan Diabetes sebelum Komplikasi   

Alm Mama merupakan salah contoh di saat itu diabetes mama meningkat yang mengakibatkan hilangnya tingkat kesadaran yang berujung pada kehilangan nyawa. 

Selain itupula para penderita diabetes bisa terkena penyakit stroke, gagal ginjal, alzaimer, kerusakan mata, gangguan pendengaran, hingga kesukanan pendengaran. 


Mencegah lebih baik daripada kita terkena diabetes yang berakhir pada kematian.


 
Bagi teman-teman online yang belum terkena diabetes hendaknya memperhatikan pola makan dengan isi piring ku. 

Isi piringku adalah pola makan dengan komposisi setengah bagian piring di isi dengan sayuran dan buah-buahan. setengah bagian diperuntukan nasi dan lauk. 

"Kita juga harus memperhatikan pemakaian gula, garam dan lemak dalam setiap masakan kita, hal ini di utarakan Suharyati", SKM, MKM. 

"Selain asupan gizi, teman-teman online harus melakukan kegiatan olahraga di tengah aktivitas seperti berjalan di kolam renang, sepeda atau memodifikasi meja kerja yang di lengkapi sadel pada bagian bawah meja". Hal ini di ungkapkan oleh Michael Triangto, SpKO selaku dokter olahraga.  

di akhir cerita ini, Mpo mau berbalas pantun.

Berolahraga setiap hari.
Perhatikan pola makan. 
Diabetes perlu kita waspadai. 
Cegah diabetes agar tidak jadi korban.

World Of Imagination Liburan Seru Kumpul Keluarga

Liburan sangat dinantikan oleh anak-anak. Rencana liburan pastinya sudah di pikirkan oleh orangtua.

Permasalahan budget menjadi pemikiran orangtua, ya bahasa keuangan rumah tangga, kalau mau liburan maka cari tempat liburan yang murah, anak anak senang dan berada di dalam kota.
Memilih liburan di dalam kota masih menjadi daya tarik bagi warga jakarta, hal ini dikarenakan menghindari kemacetan saat liburan. Sebagai contoh, Bandung atau Bogor, kedua tersebut merupakan tempat liburan yang sering di kunjungi warga Jakarta

Ada hal yang harus rela kita bayar ketika kemacetan melanda perjalanan liburan keluarga seperti membayar lebih saat membeli pertamax, kemacetan bikin badan tambah pegel, stress bertambah, waktu menikmati tempat hiburan jadi berkurang. 

Dunia anak tidak terlepas dari World of Imagination. 


Anak-anak suka sekali dengan dunia imajinasi. Sebut saja putri salju, princess aurora, Superman, X-Men dll. 

Tokoh tersebut merupakan tokoh idola anak anak dimana anak-anak bisa berimajinasi menjadi tokoh sang idola. 

Tokoh-tokoh tersebut bisa menjadi inspirasi mendogeng. Pada saat launching world of Imagination di MAJ (14/11) Dr. Herbowo Soetomenggolo SpA(K) selaku spesialist syaraf menyatakan kebiasaan mendongeng sangat berpengaruh terhadap anak dan orangtua yaitu pada bagian  weroca’s pada otak di anak akan bekerja aktif yakni bagian otak untuk berbicara dan wernicke’s untuk mengerti. hal inilah yang bisa memancing anak untuk berimajinasi. 

Dampak minoring si kecil yang juga turut serta di rasakan. Ia merasakan dan mempunyai rasa yang sama persis apa yang di bacakan oleh orangtua nya. sebagai contoh sang ibu menceritakan pengalaman naik gunung yang dingin maka bayi akan merasakan perasaan dingin. 

Hormon-hormon di dalam tubuh juga ikut melepaskan seperti hormon dopamin yang mengatur perubahan emosi sedangkan oksitosin yang berhubungan dengan empati dan kegembiraan. Selain itu pula mendogeng bisa meningkatkan kemampuan literasi dan IQ.
Manfaat mendogeng bagi orangtua
kisah Cinderella

Ada kebiasan unik yang dilakukan oleh setiap orangtua yaitu dalam hal mendogeng anaknya, sang ayah lebih suka mengarang bebas cerita tanpa panduan buku sehingga bisa mengeksplor cerita. Berbanding terbalik dengan sang ayah, bagi seorang ibu dalam urusan mendogeng diperlukan bantuan buku cerita ungkapkan oleh kak Aio dari Ayo dogeng indonesia.
World of Imagination tempat liburan sambil mendogeng
Herbowo Soetomenggolo,.
 Brigitta Dewi Pricilla, kak Aio
 (dari Kanan ke kiri)
"Masalah ide cerita dalam mendogeng itu bebas-bebas saja, biasanya di ambil dunia fabel yang di sesuaikan dengan dunia anak" ujar kak Aio. 

Sewaktu Mpo masih kecil, Mpo suka bermain orang-orangan. Bagi teman-teman yang belum mengetahui orang-orangan, nih Mpo kasih tahu bahwa orang-orangan adalah permainan dari kertas dimana kita bebas memakaikan baju apa saja dan bercerita apa saja.
Mainan anak era 80an
Itu cerita jaman Mpo kecil dahulu, nah jaman sekarang kita memerlukan sentuhan dan adanya alat untuk berinterkasi dalam cerita, kita bisa menggunakan beragam alat bantu dalam mendogeng seperti boneka, papan panel, boneka jari, sarung untuk memerankan superhero atau Nivea Cream. 

Nivea Cream bisa di jadikan senjata ataupun aksesoris dalam mendogeng misalkan baret seperti TNI yang di oleskan di wajah. 

"Nivea Cream bisa merawat kulit, melembabkan dan melindungi dari paparan sinar matahari dengan aroma ikonik sehingga memberikan sensasi relax yang Mana sang anak merasa aman, nyaman dan tenang sehingga moment tersebut akan di rekam oleh sang anak menjadi moment yang penuh kenangan dan selalu di ingat oleh sang anak." Hal ini di ungkapkan oleh Brigtta Dewi Priscilla sebagai Brand Executive Nivea and cream. 

Nivea Cream yang sudah ada sejak 1911 yang berasal dari kata Nix yang artinya snow white, wah tidak di sangka ya persis seperti salah satu cerita di negri dogeng. 

Jikalau di negri dogeng snow white merupakan putri yang cantik dengan kulit bersih maka Nivea juga mempercantik hubungan ibu dan anak mengisi waktu liburan. 

Bebaskan World of Imagination anak di saat liburan.  


World of Imagination adalah dunia dogeng anak dimana sang anak bebas bermain, melompat, memanjat dan mengatasi beragam rintangan seperti rintangan di dunia air, dunia pasir, dunia hutan, dunia angin. 

Sang anak tidak hanya melewati rintangan sendiri akan tetapi orangtua juga bisa turut serta bekerjasama dalam menaklukan rintangan. 

World of the imagination merupakan persembahan Nivea untuk keluarga Indonesia. 

Acara ini di tahun ini di adakan untuk yang ke dua kalinya sebagai acara alternative mengisi waktu liburan. 

World of the imagination rencana akan di selenggarakan di Eco Park Ancol pada tanggal 21-22 Desember 2019.  

Teman-teman tidak perlu susah susah untuk mendapatkan tiketnya, cukup membelinya secara online

Tiket tersedia terdapat dua versi yaitu tiket untuk satu orang seharga Rp150.000 dan tiket satu keluarga Rp450.000.  

Oh ya untuk pembelian tiket satu keluarga kita bisa mengajak ayah, ibu dan dua orang anak plus kita akan mendapatkan satu paket souvenir yang berisikan buku mewarnai, pinsil warna, scraf, produk Nivea.

World of Imagination adalah taman bermain interaktif dari sebuah cerita dari dunia imajinasi dimana adanya kombinasi antara permainan, taman bermain dan digital berupa video mapping. Jam bermain anak-anak di world of Imagination di bagi dua sesi jam 10.00-15.00wib dan sesi siang 16.00-21.00wib.
Liburan keluarga murah
Souvenir world of Imagination
Jadi masih mikir nih, ngajak liburan sekolah kemana? di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun. 

Jalan-jalan ke ancol.  
Mampir dulu ke Eco Park. 
Lepaskan kepengatan dan rasa dongkol.  World of the imagination tempat liburan bersama anak-anak.

Pengobatan Parkinson di Klinik Parkinson dan Gangguan Gerak, RS Premier Jatinegara

Pengobatan parkinson adalah salah satu cara kita berikhtiar atas kehendaknya. 

Siapa sih yang ingin kena penyakit? Pasti jawabannya tidak mau, bukan.
Pencegahan parkinson
Menjalani proses pengobatan merupakan bentuk cinta kasih kita terhadap orang tersayang yang menderita penyakit parkinson. 

Salah satu klinik pengobatan parkinson di Jakarta adalah RS Premier Jatinegara. Klinik ini bernama klinik parkinson dan gangguan gerak yang berada di kawasan kampung melayu. 

Untuk mencapai ke klinik ini, Kita bisa menggunakan transportasi transjakarta jurusan kampung melayu-ancol, PGC-ancol dan PGC-harmoni. 

Jurusan transportasi yang Mpo sebutkan di atas, aksesnya langsung berhenti di depan RS. Premier Jatinegara. 

Selain naik transjakarta kita juga bisa menggunakan transportasi commuter line. di statiun Jatinegara kita berhenti lalu melanjutkan perjalanan dengan naik ojol ataupun angkutan kota. 

RS. Premier Jatinegara bukanlah Rumah Sakit yang baru saja di dirikan akan tetapi sejak lama kita sudah mengenalnya dengan nama RS. Mitra Keluarga international yang berdiri pada tanggal 25 Maret 1989.  

Nah pada tanggal 25 Oktober 2010 RS Mitra Keluarga international berganti nama RS. Premier Jatinegara yang merupakan jaringan rumah sakit international di dalam pengelolan Ramsay Sime Darby yang berasal dari negara Malaysia. 

Klinik Parkinson dan gangguan gerak tidak hanya mengobati pasien parkinson akan tetapi mendidik keluarga parkinson untuk lebih sabar, lebih telaten dan "lebih waras". 

Lebih waras yang di maksud adalah kita sebagai keluarga pasien harus menjawab dengan kata-kata yang lebih rasional tanpa harus menguras emosi. 

bertempat di RS. Premier Jatinegara pada tanggal 7 November 2019, Dr. Sukono Djojoatmodjo, Sp.S yang merupakan salah satu ahli neurology di RS Premier Jatinegara memberikan sedikit contoh yaitu : jika pasien berkata ingin mandi lagi padahal baru saja mandi maka keluarga pasien harus berkata "duduk sini dulu, kita nonton televisi aja dulu, tadi kan sudah mandi".
Dokter ahli parkinson
Dr. Sukono Djojoatmodjo, Sp.S
(Ahli neurology)
Perlu latihan dan sabar agar emosi kita tidak meledak-ledak yang akan membuat si penderita parkinson mengalami depresi. 


Pengobatan yang di berikan bagi penderita parkinson. 


pasien parkinson diberikan pengobatan melalui Obat yang di minum setiap hari seumur hidupnya. 

para pesien parkinson harus minum obat. obat-obatan tersebut merupakan obat oral yang diminum langsung yang berfungsi meningkatkan dan menganti zat dopamine di dalam tubuh. 

Selain minum obat, pengobatan parkinson juga bisa melalui obat yang di masukan ke dalam infusan. 

Tidak hanya pemberian obat-obatan parkinson bisa melalui jalan operasi.  

Beruntungnya RS. Premier Jatinegara sudah bisa melakukan operasi ini yang di dukung oleh peralatan yang canggih dan penanganan dokter professional. 

Operasi parkinson biasa di sebut DBS yang merupakan singkatan dari Deep Brain Stimulations. 

Proses saat melakukan DBS dilakukan oleh ahli neurology dengan persiapan yang matang. 

Dokter akan memasangkan elektroda dan pad di dalam tubuh pasien dengan bantuan st scan. Setelah elektroda itu di pasangkan nantinya dokter akan memprogram dan mengatur agar si pasien bisa berjalan kembali normal.
Pengobatan agar penderita Parkinson bisa berjalan normal
Pengobatan penyakit parkinson
Melalui operasi DBS
(Dok. Webmd.com)
 
Gejala Parkinson di usia senja. 

Parkinson terjadi pada penderita di usia senja. Akibat kematian sel di otak membuat kinerja zat dopamine berkurang. 

Zat dopamine itu sendiri bagaikan operator seluler. Jikalau sinyal operator seluler kurang kuat maka pesan SMS akan terlambat di terima. Begitu pula yang terjadi ketika zat dopamine di dalam otak manusia, zat tersebut membuat simulasi ke otak menjadi terlambat dan berakibat akivitas gerak kita menjadi perlahan dan terlambat.    

Banyak orang yang tidak menyadari bahwa anggota keluarga memiliki gejala parkinson seperti jari jempol yang sering bergerak, susah tidur, badan yang berjalan cenderung bongkok, berjalan lambat dan di saat ia memutarkan badan sering jatuh karena tidak ada keseimbangan dan biasanya ini terjadi pada salah satu sisi badan penderita.
Awas bisa saja gejala parkinson di derita orangtua kita
Sikapi gejala Parkinson
Jikalau teman-teman online, memiliki anggota keluarga yang memiliki gejala seperti Mpo sebutkan di atas maka teman-teman bisa meminta rujukan ke puskesmas untuk mendapatkan pengobatan lebih lanjut. 

Nantinya teman-teman online bisa memanfaatkan BPJS agar bisa mendapatkan fasilitas gratis pengobatan di rumah sakit dengan membawa surat rujukan puskesmas, fotokopi BPJS, fotokopi ktp dan fotokopi kartu keluarga.  

di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun.  

Berbakti sama kedua orangtua. 
Buat mereka bahagia di akhir senja.
Ayo buat mereka bahagia.  
Pasien parkinson bisa berjalan normal , lakukan pengobatan lewat Operasi DBS saja.