Featured Slider

Wedding Batak Exhibition Pertama di Jakarta

Pernikahan adat memang perlu perhatian khusus. Bayangkan saja ada 13 acara adat yang harus dilalui sama pengantin sebelum mereka menikah. 

hem kebayang dong betapa reportnya datang satu persatu vendor yang akan membantu kita dalam melaksanakan pernikahan batak. 

Apalagi kalau ada 110 vendor pernikahan adat batak, coba pikir deh pakai logika, Berapa waktu yang terbuang?. Berapa bensin untuk.mendatangi setiap vendor, hem apalagi kalau terjebak macet. 

hem sudah terbayang capek, lelah dan stress siap melanda calon pengantin. 

Coba deh ingat, saat artis jesica milla menikah pada tanggal 5 mei 2023 yang menikah dengan anak seorang pengacara Otto Hasibuan bernama Yacub Hasibuan. 

Hari itu, 5 Mei merupakan hari patah hati sedunia karena wanita idaman secantik Jessica mila telah menentukan tambatan hatinya dengan seorang pengacara. 
Jessica Mila Menikah
Sumber: tiktok Jessica Mila


Sebelum acara pernikahan, ada prosesi adat batak yang harus dijalani Jesicca mila di antaranya mangain, Marsuhip, Marsipanganon, Martonggo Raja. 

Bagi teman-teman online prosesi perkawinan adat batak terasa asing ditelinga.

Untuk itulah Mpo akan jelaskan satu persatu. 

  • Mangaririt 
Sebuah tahapan memilih seorang anak gadis yang akan di jadikan istri sesuai kriteria laki-laki atau keluarganya. 

  • Mangalehon 
Tanda Mangalehon tanda ini mirip kaya tunangan dimana pihak laki-laki memberikan tanda keseriusan hubungan ke jenjang pernikahan dengan memberikan calon istrinya sebuah tanda yang bisa berupa cincin bagi perempuan sedangkan laki-laki diberikan sarung. 

  • Marsuhip 
Adat marsuhip sama dengan lamaran dimana keluarga besar laki-laki datang dengan membawa buah tangan dengan maksud tujuan kedatangan pihak laki-laki adalah melamar dan merencanakan proses pernikahan. 

  • Marhata sinamot 
Proses adat marhata sinamot merupakan proses membicarakan mas kawin yang akan diberikan oleh pihak laki-laki seperti berapa sinamot yang akan diberikan pihak laki-laki, berapa ulos yang akan diberikan, hewan apa yang disembelih, berapa undangan yang akan beredar? 

  • Martumpol 
Dimana kedua calon pengantin dihadapkan pengurus gereja yang di ikat dalam janji untuk melangsungkan pernikahan. 

  •  Martonggo Raja 
Keluarga besar kedua pengantin membahas tugas di hari perkawinan. 

  •  Manjalo pasu-pasu. 
Pemberkatan kedua pengantin di gereja yang dipimpin oleh pendeta. 

  •  Alaon unjuk 
Pemberkatan dilakukan di gereja, kedua calon pengantin juga harus melakukan pemberkatan semua anggota keluarga terutama orang tua. 

  • Dialap jual 
Dialap jual artinya pesta perkawinan yang dilakukan di tempat pengantin perempuan maka diadakan acara mengantarkan perempuan ke tempat laki-laki. 

  • Ditaruhon Jual 
Jika pesta di selenggarakan di tempat pengantin laki-laki maka pengantin perempuan akan pulang ke rumah orangtuanya dan nantinya akan diantarkan oleh namboru. 

  • Pualak une. 
Setelah menikah pengantin wanita berkunjung ke berkunjung ke rumah ke rumah keluarga besar pengantin pria lalu sebaiknya. 

  • Manjae 
Proses pisah rumah dan pendapatan setelah lama menjalani perkawinan. Jika laki-laki tersebut anak bungsu akan mewarisi rumah orangtuanya.

  • Maningkir Tangga
Prosesi acara balasan pihak perempuan dari pihak pengantin perempuan atas kunjungan pihak laki-laki. 

Melihat banyaknya prosesi adat batak maka kita boleh asal-asalan mempersiapkan acara yang boleh dibilang sakral. 

Ada lima budaya batak yaitu batak pak pak, batak toba, batak simalungun, batak Mandailing, batak karo. 

Mengenal Sejarah Suku Batak


kalau kita flash back tentang sejarah suku batak, ternyata  nenek moyang berasal dari kelompok proto melayu atau melayu tua yang berasal dari asia selatan.

lalu berimigrasi ke indonesia melalui pulau sumatra di semenanjung malaya. Mereka menginap di sekitar danau toba lalu membuat pemukiman di sinanjur mula mula. 

Mengenal Wedding Batak Exhibition


Masih ingat dalam kenangan ketika pagi hari, dimana keluarga pengantin wanita bersiap siap menerima kedatangan keluarga besar pengantin pria. 

Tiba-tiba datang seorang pemuda yang membisikan di telinga "Bu, buku tamu taruh di mana? tanya seorang pria muda. "ya ampun, aku lupa membelinya, tolong beli di toko buku, nih uangnya ujar wanita setengah tua yang tampak anggun saat memakai kebaya.

Peristiwa tersebut jadi pelajaran kita semua bahwa disaat perkawinan tidak boleh ada yang tertinggal untuk di beli  maka solusinya adalah datang ke batak wedding exhibition yang menghadirkan lebih dari 110 vendor . 
Talkshow

Mpo beruntung bisa mengenal adat Batak khususnya pernikahan adat Batak  di live Instagram . Tema podcast ke 5 wedding batak exhibition 2024 helaparumaen x chathaulos adalah calon haruparumaen no ditodo damang dainang pada tanggal 24 April yang menghadirkan narasumber Hongkia Doni silalahi dan Martha sebagai MC

Hongkia doni silalahi merupakan pemilik akun instagram helaparumaen yang followernya sampai 65k. 

Besarnya follower bukan hanya karena hasil usaha kami akan tetapi banyak calon pengantin yang suka dengan konten yang kami buat mengenai pernikahan adat batak. 

"Banyak orang yang menyangka bahwa helaparumean berasal dari medan, anggapan itu salah. akun tersebut di kelola di jakarta . berawal dari sering bikin konten pernikahan batak akhirnya banyak calon pengantin yang mencari souvernir ke kami,  akhirnya saya dan istri berpikir inilah peluang dan saya mulai usaha dengan souvernir pernikahan dengan menjadi reseller souvernir, tempat kami membelinya buat pernikahan kami dahulu. lalu usaha kami terus berkembang menjadi penjualan ulos, studio foto, rumah makan, kami juga membuka toko offline di medan hingga kami menjadi penyelenggara wedding batak exhibition "ujar Doni 
Wedding Batak exhibition

Wedding batak exhibition merupakan wadah para vendor pernikahan batak yang pertama di jakarta dengan jumlah 110 vendor yang siap meramaikan acara tersebut. vendor meliputi
  • Tempat pernikahan 
  • Wedding organizer 
  • Make up artist 
  • Kebaya, bridal, suit. 
  • Dekorasi Fotografer, videografer. 
  • Music dan entertainment. 
  • Pengrajin souvernir 
  • Percetakan undangan 
  • Wedding car 
  • Perhiasan Perbankan 
  • Travel agency 
  • Produk make up 
  • Sepatu 
  • Property 
  • Songket dan ulos

Wedding Batak Exhibition tidak hanya menghadirkan vendor dalam persiapan pernikahan akan tetapi juga setelah pernikahan seperti memilih tempat tinggal setelah menikah dan investasi yang cocok setelah menikah  nanti.

Untuk datang ke acara wedding batak exhibition kita hanya membayar 25.000 sebagai harga tiket masuk. Wedding batak exhibition akan di selenggarakan di SMESCO pada tanggal 7-8 September 2024. 

di akhir cerita ini, Mpo mau berbalas pantun 
Menari tor tor pakai kain ulos. 
Persiapan nikah jangan sampai molor, datang ke wedding batak exhibition lebih jos

Sembako Murah dari Pemprov DKI

 

Beras merupakan sembako yang lagi banyak di bicarakan semua orang terutama warganet. 

Salah satu teman Mpo di facebook membuat status langkanya beras di minimarket hal inilah yang membuat ia pergi ke Superindo namun stok barang nihil. 

Lalu ia pergi ke Tiptop namun hasilnya stok kosong. heboh di dunia maya ternyata juga berlaku heboh harganya di e-commerce.  

Biasanya Mpok beli beras di e-commerce dengan memanfaatkan ada voucer diskon yang diberikan oleh e-commerce dan ongkos kirim gratis . 

Sekarang ini kalau mau beli beras pasti mikir harga beras terus naik dari harga 65.000/5kg naik jadi 80.000/5kg dan sekarang harga beras mencapai 100.000/5kg. 

Untungnya ada pemerintahan Jokowi yang mempunyai solusi tentang masalah kelangkaan beras dengan mengadakan beberapa program : 

 A.Tebus Murah Sembako dari Pemprov DKI. 

Program tebus sembako murah senilai 100.000 dari pemprov DKI. 

Berawal dari kiriman what app tante di malam hari yang mengirim flyer tebus sembako murah dari Pemprov DKI yang bisa diambil di kelurahan.

Awalnya berniat tidak ingin membeli sembako karena kebayang betapa reportnya esok hari karena hari itu bertepatan dengan 100 hari meninggalnya papa dan rencananya keluarga akan mengadakan tahlilan. 

Pas hari H saat mau jalan untuk mengambil pesanan pastel di pasar johar baru ada tetangga dari RT sebelah memberikan kupon tebus murah sembako di kelurahan Johar baru. 

Langsung aja otw ke lokasi dan kebetulan lokasi pasar johar dan kelurahan johar baru jaraknya tidak begitu jauh. 

Sampai di lokasi kelurahan johar baru kita dilayani dengan baik tanpa adanya antrian panjang dan tertib. 


Tidak lama kok buat mengambil sembako. Caranya dengan menukarkan kupon dan sejumlah uang 100.000 nantinya kita akan mendapatkan 5kg beras, 2 liter minyak kita, 1kg tepung terigu, 1kg gula pasir.

B. Bantuan sosial beras gratis dari Bulog.

Pemerintahan jokowi juga memberikan bantuan sosial berupa beras 10kg beras secara gratis kepada masyarakat . 

untuk mendapatkan beras ini kita hanya perlu menukarkan surat undangan yang kita terima dari Pak RT sedangkan lokasi penukaran berada di kantor kelurahan.

Dalam undangan tersebut sayangnya tidak di cantumkan jam pengambilan akan tetapi untungnya ada pak RT memberikan informasi lewat what app tentang jam pengambilan dan syarat pengambilan dengan membawa fotokopi ktp.

di hari H sudah banyak orang yang berkumpul di kelurahan Johar Baru untuk mengambil beras gratis akan tetapi sayang acara tersebut di tunda.

Satu hari berlalu. Sehabis mengantarkan jenazah  tetangga yang baru meninggal semalam, Mpo iseng iseng buka what app . Ternyata pak RT menginfokan bahwa beras gratis bisa di ambil di kelurahan sesuai jam yang telah di tentukan  .

Mpok berada di wilayah RW 011 harus mengambil beras jam 15.00 hingga 17.00wib dengan menukarkan undangan maka kita bisa mendapatkan beras bulog gratis.

Beras Bulog Gratis


Tidak ada antrian panjang, pelayanan juga cepat dan kita hanya di foto dengan menunjukan ktp dan beras saat menerima bantuan sebagai bukti pengambilan beras . 

C. Bazar Sembako Murah.

Beragam cara pemerintahan jokowi dalam membantu masyarakat untuk mendapatkan beras .diantaranya program bazar sembako murah yang di adakan di 42 kecamatan di Pemprov DKI Jakarta . 

Masyarakat bisa membeli 
1. Tepung terigu stupa Rp12.000 
2. Beras premium Rp69.500 
3. Beras SPHP Rp53.000 minimal pembelian satu karung dengan berat 5kg. 
4. Minyak goreng kita Rp17.000 
5. Minyak goreng rizki Rp14.000 

Program ini berlangsung mulai dari tanggal 26 februari hingga 7 maret. 
Beras murah


Untuk membeli sembako murah tidak perlu kupon apalagi membawa foto copy KTP . Cukup membawa uang saja dan datang langsung ke lokasi yang telah di tentukan .

untuk lokasinya teman teman bisa kepoin instagram @dinasppkukm .

Oh ya datang tepat waktu ke lokasi ya biar tidak kehabisan 😭

di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun.

Jalan-jalan ke pasar 
Lihat harga sembako sedang naik. 
Awalnya hati ini tambah gusar. 
Mendapatkan bantuan beras memang asik.

Siskamling Menjelang Pemilu

 

Siskamling merupakan topik yang hangat dibicarakan sama kaum adam di wilayah rumah Mpok.  Siskamling singkatan sistem keamanan keliling.

Siskamling ini merupakan bagian cara dari mensukseskan pemilu yang berlangsung 14 februari nanti. diharapkan dengan adanya siskamling maka wilayah tempat Mpok aman dan kondusif menjelang pemilu. 

Seperti yang kita ketahui bahwa 14 februari 2024, kita akan pergi ke tempat pemungutan suara karena Pemilu di tahun ini sangat beda. 

Dalam satu hari kita memilih presiden dan wakil presiden, DPR, DPD, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten kota.

Boleh dibilang siskamling adalah agenda rutin tiap 5 tahun sekali. Masih ingat jelas dalam ingatan Mpok, 5 tahun yang lalu saat mama bikin makanan rebusan buat papa saat jaga siskamling. 

Masih banyak orang yang beranggapan ngapain sih adain siskamling? emang gak capek pulang kerja, eh malamnya harus siskamling lagi. pertanyaan pertanyaan seperti ini memang perlu penjelasan agar warga mengerti dan mau melaksanakan siskamling. 

Petugas yang melaksanakan siskamling adalah kepala keluarga yang mendapatkan girian dua kali dalam kurun waktu dua minggu. Setiap minggunya satu kepala keluarga mendapat jatah bertugas cuma seminggu sekali mulai berlaku 1 februari hingga 13 februari 2024
Siskamling


Bagi warga yang kepala keluarganya perempuan seperti Mpok yang menjadi  kepala keluarga setelah papa dan mama meninggal dunia. karena Mpok perempuan maka jadwal siskamling dialihkan ke adik laki-laki. 

Bagi kepala keluarga yang tidak ikutan siskamling dengan alasan tertentu misalnya sakit maka bisa di gantikan dengan warga lain yang bersedia menggantikannya. 

Untuk menjaga kawasan rumah menjelang pemilu di harapkan para petugas hendaknya mempunyai stamina yang bagus agar bisa menjalani tugas siskamling ditambah lagi  kalau di pagi hari harus bekerja kantoran,  hem stamina meski extra double sehat. 

Untuk itulah di perlukan persiapan yang matang sebelum siskamling diantaranya 
A. Tidur sebelum ronda. 
Bagi sebagian orang menganggap remeh untuk tidak tidur sebelum ronda. Padahal disaat kita tidur dahulu sebelum ronda bisa membuat kita lebih fokus dalam menjalankan kegiatan siskamling. 

Oh ya jangan lup pasang alarm sebelum tidur agar tidak kebablasan tidurnya, wkkkk. 

B. Memakai jaket 
Udara di malam hari dingin ditambah lagi cuaca sekarang dimana air hujan sering membasahi bumi. untuk itulah kita memerlukan jaket tebal untuk melindungi badan kita di malam hari. 

C. Membawa peralatan siskamling.
Jangan lupa ya saat bertugas membawa peralatan siskamling seperti senter dan pentongan. 

D. Obat nyamuk lotion 
Saat siskamling nyamuk akan menghampiri kita sepanjang malam. hak ini akan menggangu kenyamanan kita dalam menjalani tugas. untuk itulah diperlukan obat nyamuk lotion yang kita oleskan di seluruh tubuh kecuali muka. 

D. Baterai HP full 
Hp sangat penting di jaman sekarang terutama saat siskamling. hp bisa digunakan untuk mendengarkan Spotify hingga kordinasi lapangan dengan petugas ronda lainnya. 

E. makanan dan minuman hangat 
Saat siskamling usahakan perut tidak kosong agar menghindari kita terkena penyakit masuk angin. Untuk itulah diperlukan makanan dan minuman hangat, hal ini bisa jadi solusi agar stamina selama menjaga keamanan bisa di laksanakan dengan baik . 

Kita bisa memilih menu seperti kopi jahe, ubi rebus, jagung rebus hingga kopi susu jahe.


di akhir cerita ini, Mpok mau berbalas pantun 
pemilu sebentar lagi, jaga keamanan lingkungan sekitar.    siskamling merupakan solusi, agar pemilu berjalan damai dan lancar.