Puding Roll Oatmeal Kacang Pisang Cemilan Sehat di Saat Lapar

Lapar uhh pengen rasanya nyemil akan tetapi jam menunjukan pukul tiga pagi. Antara mata masih ngantuk dan lapar, mereka saling berperang. Perut ini terus genderang perangnya menandakan lapar. 

Ah, daripada tidak tahan akhirnya Mpo membuka kulkas. Beruntungnya bahan-bahan ini terdapat di kulkas sehingga memudahkan membuat makanan sehat sebagai penganjal perut.

Bahan-bahan tersebut adalah    

150 grm oatmeal.
50 ml mentega cair 
50grm kacang cincang. 
50 ml segelas susu (air + susu cap enak)  1 buah pisang keprok, lumatkan. 
2 Buah pisang raja. 
2 sdm agar-agar. 


resep oatmeal untuk jualan
Melihat bahan-bahan ini terpikir untuk membuat cemilan sehat dan gampang di buat.
Puding Roll Oatmeal kacang pisang  menu cemilan sehat cocok buat jualan
Puding Roll Oatmeal kacang pisang
Cara membuatnya sangatlah mudah segelas susu di tambah agar-agar aduk rata lalu tuangkan ke oatmeal yang sudah di mentega, kacang cincang, pisang. 

Adonan tersebut menutupi pisang raja lalu bungkus pakai plastik bentuk roll dan dinginkan di freezer. 

Oh ya bagi teman-teman yang tidak menyukai oatmeal karena bentuknya kasar maka teman-teman bisa memblender oatmeal hingga menghasilkan tekstur halus. 

Kacang yang di pergunakan bisa menggunakan kacang yang sudah di sangrai atau kacang rebus sehingga tidak menghasilkan lemak dalam pembuatan puding roll oatmeal kacang pisang. 

Sedangkan mentega di pergunakan untuk memberikan rasa gurih. Kebetulan Mpo menggunakan mentega buter yang memiliki tekstur lembut dan harum. 

Dalam menikmati puding roll oatmeal kacang pisang memang harus bersabar karena kita harus menunggu dingin agar semua bahan menyatu dan enak untuk di potong-potong.  

Cemilan ini sangat sehat dan mudah di buat. Apalagi dalam proses pembuatan puding Roll Oatmeal kacang pisang kita tidak memerlukan oven dan mixer sehingga tidak mengganggu keluarga yang sedang tertidur lelap.  

di akhir cerita ini Mpo mau berbalas pantun. 

Perut bunyi seperti musik dangdut. 
Ingin makan biar tidak terjadi kepala pusing.  
Cemilan sehat tidak bikin gendut.    Cemilan sehat hemat di kantong.

No comments